Kuliner Khas Lebaran yang Sering Dijumpai di Medan

Kuliner Khas Lebaran yang Sering Dijumpai di Medan

www.gesitpokerlangue.com Kuliner Khas Lebaran yang Sering Dijumpai di Medan Apa kuliner favoritmu saat Hari Raya Idul Fitri? Sebagian orang pasti akan memilih opor ayam, rendang daging, dan lain sebagainya. Namun berbeda dengan kuliner khas Lebaran di Medan. Berikut beberapa kuliner khas medan.

Lontong

Lontong adalah makanan khas Indonesia yang berkembang di masyarakat Jawa. Terbuat dari beras yang dibungkus dalam daun pisang dan dikukus di atas air mendididh selama beberapa jam. Dalam pengukusan, juka air hampir habis maka harus di tuangkan air lagi demikian berulang sampai beberapa kali.

Karena direbus dalam daun pisang, setelah jadi lontong dapat berwarna hijau di luar, sementara berwarna putih di dalamnya. Lontong banyak ditemui di berbagai daerah di Indonesia sebagai makanan alternatif pengganti nasi.

Lontong umumnya disajikan dengan menggunakan kuah sayur ataupun kuah kacang serta ditaburi kerupuk ataupun sambel teri diatasnya. Sebagian besar masyarakat yang ada di Sumatera Utara, biasanya bakal menyuguhkan lontong sebagai makanan bagi para tamu yang datang bersilaturahmi kerumah untuk merayakan lebaran.

Ketupat

Ketupat adalah makanan berbahan dasar beras. Bentuk pembungkus ketupat begitu identik. Selain berbahan dasar beras, ada juga ketupat yang berbahan pulut.

Bentuk ketupat pulut, sama seperti ketupat dengan isi beras. Tapi saol rasa, tanpa di padupadankan dengan lainnya, ketupat pulut sudah begitu nikmat di makan. Bagaimana tidak, rasanya yang legit serta adanya rasa asin dari santan yang berada di bagian luar pembungkus ketupat pulut, menjadikan rasa ketupat pulut begitu aduhai.

Roti Jala

Roti Jala adalah makanan yang berbentuk jala atau jaring. Rasanya jangan di tanya karena Roti Jala sangat populer sebagai menu makanan Melayu dan India bahkan timur tengah.

Tapi pada awalnya, makanan ini berasal dari daerah timur tengah atau lebih tepatnya India.

Manisan Buah

Manisan buah juga beragam mulai dari manisan jambu biji, salak pondo, mangga, pala, pepaya, belimbing, kedondong, jambu air, jambu biji dan lainnya.