5 Destinasi Seru di Pulau Timor NTT

GesitQQ Lounge – 5 Destinasi Seru di Pulau Timor NTT. Menjadi bagian dari provinsi Nusa Tenggara Timur, wisata di pulau Timor memang enggak bisa dipandang sebelah mata. Meski namanya belum setenar Labuan Bajo atau pulau Padar, destinasi di salah satu pulau paling selatan Indonesia ini wajib banget masuk bucket list kamu.

5 Destinasi Seru di Pulau Timor NTT

Terlebih kalau kamu adalah petualang sejati. Deretan wisata berikut dijamin langsung bikin kamu kebelet gendong ransel. Apa saja destinasi tersebut? Yuk, simak di ulasan berikut.

Sabana Fulan Fehan

5 Destinasi Seru di Pulau Timor NTT

Terletak di perbatasan Indonesia dan Timor Leste, tepatnya di kabupaten Belu, Fulan Fehan merupakan padang sabana yang sangat luas nan cantik yang dihuni oleh puluhan kuda dan sapi yang hidup damai di dalamnya. Sabana ini berada di kaki gunung Lakaan.

Kamu bisa mencapai Fulan Fehan dengan berkendara sekitar 1,5-2 jam dari kota Atambua, ibu kota dari kabupaten Belu. Jika datang saat pagi, kamu bisa lihat indahnya sunrise dari sabana ini atau disambut dengan kabut tipis yang magis.

Hutan Bonsai Fatumnasi

5 Destinasi Seru di Pulau Timor NTT

Sebenarnya pepohonan yang tumbuh di kawasan Fatumnasi adalah pohon ampupu. Namun, karena bentuknya mirip dengan pohon bonsai, maka para pendatang sering menyebutnya sebagai pohon bonsai Fatumnasi.

Gunung Mutis

Masih berdekatan dengan destinasi hutan bonsai Fatumnasi, kamu yang gemar mendaki wajib menyempatkan naik gunung Mutis. Tingginya memang hanya 2.427 mdpl dan perjalanan ke puncak hanya butuh sekitar 3 jam pendakian. Namun, persiapan mendaki harus tetap maksimal, ya.

Karena tergolong gunung liar dan terbilang angker, kepala adat tidak memperbolehkan pendaki untuk mendaki saat malam. Saat tiba di puncak, kamu bakal menyaksikan kecantikan perbukitan hijau berpadu dengan gulungan awan yang memesona.

Pantai Oetune

Setelah bermain-main di hutan dan gunung, arahkan tujuanmu menuju pantai Oetune yang berjarak kurang lebih 3,5-4 jam perjalanan dari Kupang.

5 Destinasi Seru di Pulau Timor NTT

Di sini kamu akan menjumpai pemandangan pantai yang gak biasa, yaitu pertemuan antara laut lepas dengan bukit pasir berwarna kecokelatan. Makanya, pantai ini sering pula disebut dengan Gumuk Oetune.

Waktu terbaik untuk datang ke pantai Oetune adalah saat sunrise. Jika cuaca cerah, kamu bakal mendapati bukit pasir bak gurun tersebut berwarna keemasan, lho.

Pulau Semau

5 Destinasi Seru di Pulau Timor NTT

Terakhir ada pulau Semau. Walaupun letaknya terpisah dari daratan pulau Timor, namun mencapai pulau Semau sangatlah mudah. Kamu tinggal menyeberang menggunakan kapal rakyat seharga Rp50 ribu-Rp75 ribu per orang dari pelabuhan Tenau Kupang.

5 Destinasi Seru di Pulau Timor NTT

Pulau Semau menawarkan beberapa pantai yang masih sangat asri yang bisa kamu jelajahi menggunakan motor. Mulai dari pantai Uituhtua, pantai Kolohua atau pantai Liman, pantai Oenian atau pantai Kelapa, dan Pantai Otan. Saking cantiknya, dijamin bikin kamu gak mau pulang.

Sumber : Permainan Kartu Berkualitas